hit counter

Jumat, 24 Oktober 2008

KUNTILANAK


Kuntilanak (bahasa Melayu: puntianak, pontianak) adalah hantu yang dipercaya berasal dari perempuan hamil yang meninggal dunia atau wanita yang meninggal karena melahirkan dan anak tersebut belum sempat lahir. Nama "kuntilanak" atau "pontianak" kemungkinan besar berasal dari gabungan kata "bunting" (hamil) dan "anak".
Dalam folklor Melayu, sosok kuntilanak digambarkan dalam bentuk wanita cantik yang punggungnya berlubang. Kuntilanak digambarkan senang meneror penduduk kampung untuk menuntut balas. Kuntilanak sewaktu muncul selalu diiringi harum bunga kamboja. Konon laki-laki yang tidak berhati-hati bisa dibunuh sesudah kuntilanak berubah wujud menjadi penghisap darah. Kuntilanak juga senang menyantap bayi dan melukai wanita hamil.

Dalam cerita seram dan film horor di televisi Malaysia, kuntilanak digambarkan membunuh mangsa dengan cara menghisap darah di bagian tengkuk, seperti vampir.

Agak berbeda dengan gambaran menurut tradisi Melayu, kuntilanak menurut tradisi Sunda tidak memiliki lubang di punggung dan hanya mengganggu dengan penampakan saja. Jenis yang memiliki lubang di punggung sebagaimana deskripsi di atas disebut sundel bolong. Kuntilanak konon juga menyukai pohon tertentu sebagai tempat "bersemayam", misalnya waru yang tumbuh condong ke samping (populer disebut "waru doyong").

Berdasarkan kepercayaan dan tradisi masyarakat Jawa, kuntilanak tidak akan mengganggu wanita hamil bila wanita tersebut selalu membawa paku, pisau, dan gunting bila bepergian ke mana saja. Hal ini menyebabkan seringnya ditemui kebiasaan meletakkan gunting, jarum dan pisau di dekat tempat tidur bayi.

Menurut kepercayaan masyarakat Melayu, benda tajam seperti paku bisa menangkal serangan kuntilanak. Ketika kuntilanak menyerang, paku ditancapkan di lubang yang ada di belakang leher kuntilanak. Sementara dalam kepercayaan masyarakat Indonesia lainnya, lokasi untuk menancapkan paku bisa bergeser ke bagian atas ubun-ubun kuntilanak.
Read rest of entry

Kamis, 23 Oktober 2008

fisika


Fisika (Bahasa Yunani: φυσικός (physikos), "alamiah", dan φύσις (physis), "Alam") adalah sains atau ilmu tentang alam dalam makna yang terluas. Fisika mempelajari gejala alam yang tidak hidup atau materi dalam lingkup ruang dan waktu. Para fisikawan atau ahli fisika mempelajari perilaku dan sifat materi dalam bidang yang sangat beragam, mulai dari partikel submikroskopis yang membentuk segala materi (fisika partikel) hingga perilaku materi alam semesta sebagai satu kesatuan kosmos.

Beberapa sifat yang dipelajari dalam fisika merupakan sifat yang ada dalam semua sistem materi yang ada, seperti hukum kekekalan energi. Sifat semacam ini sering disebut sebagai hukum fisika. Fisika sering disebut sebagai "ilmu paling mendasar", karena setiap ilmu alam lainnya (biologi, kimia, geologi, dan lain-lain) mempelajari jenis sistem materi tertentu yang mematuhi hukum fisika. Misalnya, kimia adalah ilmu tentang molekul dan zat kimia yang dibentuknya. Sifat suatu zat kimia ditentukan oleh sifat molekul yang membentuknya, yang dapat dijelaskan oleh ilmu fisika seperti mekanika kuantum, termodinamika, dan elektromagnetika.

Fisika juga berkaitan erat dengan matematika. Teori fisika banyak dinyatakan dalam notasi matematis, dan matematika yang digunakan biasanya lebih rumit daripada matematika yang digunakan dalam bidang sains lainnya. Perbedaan antara fisika dan matematika adalah: fisika berkaitan dengan pemerian dunia material, sedangkan matematika berkaitan dengan pola-pola abstrak yang tak selalu berhubungan dengan dunia material. Namun, perbedaan ini tidak selalu tampak jelas. Ada wilayah luas penelitan yang beririsan antara fisika dan matematika, yakni fisika matematis, yang mengembangkan struktur matematis bagi teori-teori fisika.
Read rest of entry

global warming


Pemanasan global adalah adanya proses peningkatan suhu rata-rata atmosfer, laut, dan daratan Bumi.

Suhu rata-rata global pada permukaan Bumi telah meningkat 0.74 ± 0.18 °C (1.33 ± 0.32 °F) selama seratus tahun terakhir. Intergovernmental Panel on Climate Change (IPCC) menyimpulkan bahwa, "sebagian besar peningkatan suhu rata-rata global sejak pertengahan abad ke-20 kemungkinan besar disebabkan oleh meningkatnya konsentrasi gas-gas rumah kaca akibat aktivitas manusia" melalui efek rumah kaca. Kesimpulan dasar ini telah dikemukakan oleh setidaknya 30 badan ilmiah dan akademik, termasuk semua akademi sains nasional dari negara-negara G8. Akan tetapi, masih terdapat beberapa ilmuwan yang tidak setuju dengan beberapa kesimpulan yang dikemukakan IPCC tersebut.

Model iklim yang dijadikan acuan oleh projek IPCC menunjukkan suhu permukaan global akan meningkat 1.1 hingga 6.4 °C (2.0 hingga 11.5 °F) antara tahun 1990 dan 2100.Perbedaan angka perkiraan itu dikarenakan oleh penggunaan skenario-skenario berbeda mengenai emisi gas-gas rumah kaca di masa mendatang, serta model-model sensitivitas iklim yang berbeda. Walaupun sebagian besar penelitian terfokus pada periode hingga 2100, pemanasan dan kenaikan muka air laut diperkirakan akan terus berlanjut selama lebih dari seribu tahun walaupun tingkat emisi gas rumah kaca telah stabil. Ini mencerminkan besarnya kapasitas panas dari lautan.

Meningkatnya suhu global diperkirakan akan menyebabkan perubahan-perubahan yang lain seperti naiknya permukaan air laut, meningkatnya intensitas fenomena cuaca yang ekstrim, serta perubahan jumlah dan pola presipitasi. Akibat-akibat pemanasan global yang lain adalah terpengaruhnya hasil pertanian, hilangnya gletser, dan punahnya berbagai jenis hewan.

Beberapa hal-hal yang masih diragukan para ilmuan adalah mengenai jumlah pemanasan yang diperkirakan akan terjadi di masa depan, dan bagaimana pemanasan serta perubahan-perubahan yang terjadi tersebut akan bervariasi dari satu daerah ke daerah yang lain. Hingga saat ini masih terjadi perdebatan politik dan publik di dunia mengenai apa, jika ada, tindakan yang harus dilakukan untuk mengurangi atau membalikkan pemanasan lebih lanjut atau untuk beradaptasi terhadap konsekwensi-konsekwensi yang ada. Sebagian besar pemerintahan negara-negara di dunia telah menandatangani dan meratifikasi Protokol Kyoto, yang mengarah pada pengurangan emisi gas-gas rumah kaca.

EFEK RUMAH KACA

Segala sumber energi yang terdapat di Bumi berasal dari Matahari. Sebagian besar energi tersebut dalam bentuk radiasi gelombang pendek, termasuk cahaya tampak. Ketika energi ini mengenai permukaan Bumi, ia berubah dari cahaya menjadi panas yang menghangatkan Bumi. Permukaan Bumi, akan menyerap sebagian panas dan memantulkan kembali sisanya. Sebagian dari panas ini sebagai radiasi infra merah gelombang panjang ke angkasa luar. Namun sebagian panas tetap terperangkap di atmosfer bumi akibat menumpuknya jumlah gas rumah kaca antara lain uap air, karbon dioksida, dan metana yang menjadi perangkap gelombang radiasi ini. Gas-gas ini menyerap dan memantulkan kembali radiasi gelombang yang dipancarkan Bumi dan akibatnya panas tersebut akan tersimpan di permukaan Bumi. Hal tersebut terjadi berulang-ulang dan mengakibatkan suhu rata-rata tahunan bumi terus meningkat.

Gas-gas tersebut berfungsi sebagaimana kaca dalam rumah kaca. Dengan semakin meningkatnya konsentrasi gas-gas ini di atmosfer, semakin banyak panas yang terperangkap di bawahnya.

Sebenarnya, efek rumah kaca ini sangat dibutuhkan oleh segala makhluk hidup yang ada di bumi, karena tanpanya, planet ini akan menjadi sangat dingin. Dengan temperatur rata-rata sebesar 15 °C (59 °F), bumi sebenarnya telah lebih panas 33 °C (59 °F) dengan efek rumah kaca (tanpanya suhu bumi hanya -18 °C sehingga es akan menutupi seluruh permukaan Bumi). Akan tetapi sebaliknya, akibat jumlah gas-gas tersebut telah berlebih di atmosfer, pemanasan global menjadi akibatnya.
Read rest of entry

HTML

HTML atau Hypertext Markup Language
merupakan protokol yang digunakan untuk mentransfer data atau document dari web server ke browser kita (Internet Explorer, Netscape Navigator, NeoPlanet, dll). Nah, HTML inilah yang memungkinkan Anda menjelajah internet dan melihat halaman web yang menarik.

struktur dasar HTML

HTML (Hypert Text Markup Language) merupakan bahasa pemrograman yang digunakan dalam pembuatan halaman web. Dalam penggunaannya sebagian besar kode HTML tersebut harus terletak di antara tag kontainer. Yaitu diawali dengan dan diakhiri dengan (terdapat tanda "/").
HTML berupa kode-kode tag yang menginstruksikan browser untuk menghasilkan tampilan sesuai dengan yang diinginkan. Sebuah file yang merupakan file HTML dapat dibuka dengan menggunakan browser web seperti Mozilla Firefox atau Microsoft Internet Explorer. HTML juga dapat dikenali oleh aplikasi pembuka email ataupun dari PDA dan program lain yang memiliki kemampuan browser.
HTML dokumen tersebut mirip dengan dokumen teks biasa, hanya dalam dokumen ini sebuah teks bisa memuat instruksi yang ditandai dengan kode atau lebih dikenal dengan TAG tertentu.

KALAU KAMU TAHU LEBIH LANJUT DATENGIN AZ SITUS INI www.klik-kanan.com/desainweb/html/indexs.shtml.


Read rest of entry

Senin, 06 Oktober 2008

tips Menggunakan search engine

TIP PERTAMA :

Tips 1 : Penggunaan biasa dan penggunaan Pencarian Canggih/Advanced Search

Tips pertama adalah penggunaan google biasa. Memasukkan kata kunci yang kita cari. Untuk mencari hasil yang lebih spesifik, dapat menggunakan Advanced Search/Pencarian Canggih

Tips 2 : Menentukan Urutan Kata Kunci

Untuk kata tercari yang berurutan (atau disebut frasa), gunakan teknik tanda kutip :

Misal: “tempe penyet”



Anda juga dapat menggunakan lebih dari 1 kelompok frasa
Misal: “cewek cakep” “kota bali
Misal:“cewek cakep itu

Menentukan Format File

Untuk format/jenis file tertentu, anda dapat menambahkan kata [katatercari] filetype:formatfile atau [katatercari] .formatfile

contohnya:“bursa efek” filetype:pdf contoh lagi: “laporan keuangan” .doc
dengan menggunakan cara ini maka file yang akan ditampilkan adalah hanya file-file dengan format yang anda tentukan saja.


Selanjutnya untuk format file anda dapat memilih seperti daftar di bawah ini :

· Microsoft Word Document => .doc

· Portable Document Format => .pdf

· Microsoft Power Point Slide => .pps

· Microsoft Power Point Presentation => .ppt

· Microsoft Excel => .xls

· Text Format => .txt

· Rich Text Format => .rtf

· Compiled HTML Help Modules => .chm

· dll sesuai dengan extensi file


Coba anda ketikkan dalam google search bar kata kata ini : ayam jantan filetype:doc

Namun anda jangan berharap dapat menemukan file berformat .mp3, wav atau file audio dan video dengan cara ini. Google telah melakukan block untuk jalan ini untuk menghindari pembajakan. Namun anda masih dapat menemukannya di situs pencarian Altavista.com


Tapi dengan google pun kita masih bisa menemukannya dengan tips yang akan dijelaskan di bawah nanti

Tips 4 : Menentukan judul File

Anda juga dapat menentukan judul file yang anda cari, dengan menambahkan kata-kata intitle:katakunci

Begini contohnya :intitle:menjelajah angkasa luar

Kata intitle dapat diganti dengan allintitle


Tips 5 : Menentukan definisi suatu istilah


Gunakan kata define:kata yang dicari untuk menentukan istilah tertentu. Maka google akan mencarikan situs yang mendefinisikan istilah tersebut.

Contoh : define:schizophrenia

Tips 6 : Mengalokasikan pencarian pada lokasi tertentu


Mengalokasikan pencarian pada situs tertentu bisa dilakukan dengan cara berikut:

Jika situs tempat pencarian sudah jelas nama hostnya anda dapat menggunakan kata site:kata yang di cari

Contoh :“gempa bumi” site:detik.com

Jika nama situs masih samar gunakan kata inurl:kata yang dicari

Contoh : “rita effendy” site:multiply.com/music

Tips 7 : Memanfaatkan index suatu direktori dalam suatu host web server


Teknik ini memanfaatkan suatu direktori webserver dengan open permission pada suatu situs yang terindeks oleh google. Anda juga dapat mencari musik, buku, video, iso, dan lainnya


Apa jadinya pada halaman google jika kita lakukan pengetikan seperti ini?

intitle:”index of” mp3 “Bryan Adams”


Ya, kita bisa menuliskan intitle:”index of”kata tercari Kata tercari itu bisa anda isikan :

iso

ebook atau book

mp3, atau wav atau mp3g atau avi atau audio dll

tgz, rar dll


Tips 8 : Memanfaatkan cache Google untuk death page


Death page adalah halaman yang sudah tidak ada/sudah terhapus atau berganti, namun masih terindeks oleh google sebagai halaman utuh. Cirinya adalah jika kita cari, google bisa mendapatkan result terhadap halaman itu, namun halaman tersebut tidak bisa dibuka.


Dengan demikian kita bisa memanfaatkan salinan/cache. Dengan demikian kita akan mengambil lagi halaman tersebut yang tersimpan di google.

TIPS KEDUA

Google merupakan search engine yang paling banyak dipakai oleh netter. Beragam informasi dapat kita cari secara cepat dengan menggunakan google. Untuk mengoptimalkan hasil pencarian, google menyediakan beberapa option :

Filetype :

Option ini digunakan untuk mencari tipe file tertentu.

Contoh :


filetype:xls -> untuk mencari file MS Excel , atau filetype:doc -> untuk mencari file MS Word


inurl :

Option ini digunakan untuk mencari kata tertentu yang “masuk” sebagai url.
Dengan option ini Anda dapat melakukan pencarian pada pencarian folder tertentu (jika dikombinasikan dengan option “index of”.


Contoh :

inurl:admin -> pencarian ini menghasilkan url website yang mempunyai kata “admin”

site :

Option ini secara spesifik digunakan untuk melakukan pencarian pada situs tertentu.


Contoh :


site:torry.net “xp style” –> mencari dengan keyword “xp style” pada situs www.torry.net

intitle :

Option ini digunakan untuk mencari kata tertentu yang terdapat pada title dari halaman web.

link :

Option ini digunakan untuk mengetahui situs mana saja yang nge-link ke situs tertentu.


Contoh :


link:diskusiweb.com –> mencari situs yang mempunyai link ke www.diskusiweb.com

Anda dapat mengkombinasikan berbagai option di atas untuk mendapatkan hasil pencarian yang lebih spesifik.
Contoh :


pdf “rapidshare.de/files” site:rapidshare.de

· untuk mencari buku atau file pdf di rapidshare.de

+inurl:exe|rar|zip site:rapidshare.de

· untuk mencari program, aplikasi di rapidshare.de

Anda dapat mengganti site:rapidshare.de menjadi site:megaupload.com untuk mencari file di MegaUpload

TIPS KEDUA

Saya telah sering menggunakan cara berikut ini untuk Googling dan mencari apa yang kubutuhkan, Tips dan trick berikut ini kukumpulkan dari beberapa sumber dan telah “agak lama” kugunakan untuk Googling. [IMG]file:///C:/DOCUME%7E1/ADMINI%7E1/LOCALS%7E1/Temp/msohtml1/01/clip_image001.gif[/IMG]

1. Googling E-Book.


+(”index of”) +(”/ebooks”|”/book”) +(chm|pdf|zip|rar) +apache
Adalah Query yang menghasilkan Index ebook di server yang berbasis Apache
allinurl: +(rar|chm|zip|pdf|tgz|lit) judul buku
Ganti “judul buku” dengan buku yang ingin dicari. Jika ingin mencari “Wiro Sableng”, ganti “judul buku” dengan Wiro Sableng. Cara ini digunakan jika benar-benar mengetahui judul buku yang dicari.

2. Googling Warez.
“parent directory ” Xvid -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums
“parent directory ” MP3 -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums
“parent directory ” applications -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums
“parent directory ” Gamez -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums
“parent directory ” DVDRip -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums
Ganti Kata yang tebal dengan query.
Contoh, jika ingin mencari Limewire maka ganti “applications” dengan Limewire. jika ingin mencari lagu dari Deep Purple berjudul Child In Time, ganti “MP3″ dengan Child in Time atau jika ingin mencari lagu-lagu Deep Purple tinggal ganti “MP3″ dengan Deep Purple.

3. Googling MP3
?intitle:index.of? mp3
Cara lain untuk mencari MP3 di google adalah menggunakan Query ini. Setelah MP3 kasih apa yang pengen dicari.
Contoh: Jika ingin mencari Led Zeppelin maka query-nya akan seperti ini
?intitle:index.of? mp3 led zeppelin

4. Googling file di megaupload
Untuk mencari File Video ketik : avi|mpg|mpeg|wmv|rmvb site:megaupload.com
Untuk mencari File musik ketik : mp3|ogg|wma site:megaupload.com
Untuk mencari archive dan program ketik : zip|rar|exe site:megaupload.com
Untuk mencari ebooks ketik : pdf|rar|zip|doc|lit site:megaupload.com

1. Googling file di rapidshare.de

Untuk mencari File Video ketik : avi|mpg|mpeg|wmv|rmvb site:rapidshare.de
Untuk mencari File musik ketik : mp3|ogg|wma site:rapidshare.de
Untuk mencari archive dan program ketik : zip|rar|exe site:rapidshare.de
Untuk mencari ebooks ketik : pdf|doc|lit|rar|zip site:rapidshare.de

2. Untuk Googling di Megaupload dan rapidshare bisa langsung meletakkan apa yang diinginkan di bagian pertama.
Contoh: Jika ingin mencari DA VINCI CODE ebook gunakan query ini
da vinci code pdf|doc|lit|rar|zip site:rapidshare.de
(ini jika kita benar-benar tahu judul bukunya.)
Read rest of entry
 

My Blog List

Term of Use

manusia halal Copyright © 2009 Black Nero is Designed by Ipietoon Sponsored by Online Business Journal